Ingetberita.com,Jakarta- Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) telah memblokir akses terhadap situs yang menyerupai PeduliLindungi, yakni pedulilindungia.com.
“Kementerian Kominfo telah memutus akses terhadap situs pedulilindungia.com yang menggunakan atribut logo, gambar, dan tampilan menyerupai situs pedulilindungi.id,” tegas Juru Bicara Kominfo Dedy Permadi dalam siaran persnya, Jumat (10/9/2021)
Dedy menjelaskan bahwa situs pedulilindungia.com adalah situs palsu dan bukan situs yang digunakan oleh pemerintah untuk melakukan penanganan COVID-19.
“Seluruh isi dan informasi dalam situs pedulilindungia.com tidak terkait dengan situs PeduliLindungi.id dan tidak berhubungan dengan upaya Pemerintah melakukan penanganan COVID-19 dalam bentuk apapun,” tuturnya.
PeduliLindungi saat ini jadi andalan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona alias COVID-19. Selain itu juga, aplikasi PeduliLindungi dimanfaatkan untuk dokumen perjalanan atau masuk area mal sampai download sertifikat vaksin.
Pada kesempatan ini, Kominfo mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap segala disinformasi terkait situs dan aplikasi palsu yang mengatasnamakan PeduliLindungi dalam bentuk apapun.
“Masyarakat diminta untuk hanya mengakses situs resmi pedulilindungi.id serta mengunduh aplikasi resmi PeduliLindungi di App Store dan Google Play Store,” pungkasnya